Kronologi, Gorontalo – Komisi I DPRD Kabupaten Gorontalo menggelar rapat intenal membahas berbagai aspirasi masyarakat yang belum terealisasi atau terlaksana. Rapat bertujuan untuk meningkatkan kerja anggota legislatif untuk melayani masyarakat.
“Sudah menjadi kebiasaan kami, setiap pekan rapat internal dilakukan sebagai bentuk evaluasi kinerja untuk melihat aspirasi apa yang sudah terealisasi dan mana yang belum,” kata Ketua Komisi I DPRD, Syaripudin Bano, Rabu 15 Mei 2024.
Ia menjelaskan, sebagai institusi yang mempunyai tugas dan wewenang membentuk peraturan daerah bersama bupati, membahas dan memberikan persetujuan rancangan mengenai APBD, serta melaksanakan pengawasan terhadap kebijakan pemerintah. Komisi I DPRD terus berkomitmen merumuskan kebijakan alternatif, baik dalam upaya mengentaskan kemiskinan maupun mengurangi tingkat pengangguran.
“Selama ini Komisi I DPRD terus meningkatkan komitmen dalam mengawasi kebijakan yang diusulkan pemerintah daerah, baik program penuntasan masalah kemiskinan dan pengangguran. Selain soal pendidikan dan kesehatan, juga mengawasi kebijakan pemerintah,” jelas Syaripudin.
Bahkan, kata Syaripudin, Komisi I DPRD terus bekerja sesuai dengan keinginan masyarakat menggunakan perkembangan teknologi. Hal tersebut dilakukan guna menampung aspirasi yang bersifat terbuka.
“Kemudian dilanjutkan dengan perencanaan yang baik yang telah terintegrasi dengan pemerintah daerah supaya program nampak transparan dan rakyat bisa membaca,” tandas Syaripudin.
Penulis: Even Makanoneng