Kronologi, Sangihe – Penjabat (Pj) Bupati Kepulauan Sangihe, Rinny Tamuntuan menyambangi Keluarga Janis-Mocodonpis di Kelurahan Manente yang kehilangan rumah tempat tinggal mereka akibat kebakaran yang terjadi Jumat dinihari (12/1/2024).
Sebagai wujud kepedulian terhadap warganya yang mengalami musibah kebakaran, Tamuntuan yang turut didampingi, Kadis Kominfo Z Harikatang dan Stafsus Max Tilung serta Lurah Manente J Kaluara, Sabtu (13/1/2024), mendatangi keluarga yang menjadi korban kebakaran untuk memberikan bantuan berupa makanan siap saji, pakaian, selimut, pengalas tidur serta sejumlah uang.
Pada kesempatan itu, Pj Bupati menyampaikan rasa keprihatinannya atas musibah yang menimpa keluarga Janis-Mocodonpis serta berharap agar keluarga tetap tabah dan sabar dalam menjalani kehidupan pasca peristiwa yang sangat memilukan itu.
“Saya menyampaikan rasa prihatin dan simpati atas musibah yang menimpah keluarga ini, serta berharap, keluarga tetap tabah dan sabar dalam menjalani hidup pasca peristiwa yang sangat memilukan ini,” tutup Tamuntuan.
Penulis: Ronal Katiandagho