Kronologi, Pohuwato – Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa, merasa bangga karena wilayahnya mampu memberangkatkan 77 orang jamaah haji.
Hal itu disampaikannya pada saat menghadiri Doa Walimatussafar haji bagi Jemaah Calon Haji (JCH) Reguler asal Pohuwato, Sulinto Ahmad dan Sarina Nggole, yang akan menuju tanah suci pada kloter 12 di Rumah Makan Dudun’s Pohon Cinta, Marisa, Senin (13/5/2024).
“Iya, tentunya kami sangat berharap dan turut mendoakan agar jemaah calon haji semua terus diberikan kesehatan dan keafiatan hingga pada hari H pemberangkatan, agar dapat melaksanakan rukun-rukun haji dengan sebaik-baiknya,” kata Suharsi.
Tidak Hanya itu, Suharsi juga mengingatkan agar JCH selalu berkomunikasi, konsultasi dan koordinasi, serta mematuhi segala yang menjadi ketentuan untuk kelangsungan pelaksanaan ibadah haji yang baik.
“Harapan kami dari pemerintah daerah agar mohon kiranya kepada jemaah calon haji untuk dapat mendoakan daerah yang kita cintai ini, semoga saja daerah ini tetap aman, tenteram dan masyarakatnya tetap sejahtera serta sehat semuanya. Selamat menjalankan ibadah haji, dan semoga dilancarkan untuk menjalankan rukun-rukun haji dan insyaallah dapat menyandang predikat haji yang mabrur,” pungkasnya.
Penulis: Hamdi