Kronologi, Gorontalo – Sebagai bentuk dukungan, apresiasi, dan penyemangat dari pemerintah daerah kepada tujuh orang peserta utusan dari Kota Gorontalo yang akan berkompetisi pada ajang Seleksi Tilawatil Qur’an dan Musabaqah Hadits (STQH) ke-27 tingkat nasional tahun 2023 yang dipusatkan di Provinsi Jambi.
Atas nama Pemerintah Kota Gorontalo, Wali Kota Marten Taha menyerahkan uang saku kepada tujuh peserta STQH tersebut. Penyerahan dilakukan secara simbolis di Rumah Dinas Wali Kota Gorontalo, Rabu (25/10/2023).
Wali Kota Gorontalo, Marten Taha menyampaikan, untuk peserta yang akan berkompetisi agar bisa memaksimalkan persiapan, hingga mendapatkan hasil yang memuaskan.
“Kami Pemerintah Kota Gorontalo memberikan dukungan. Kami juga akan terus mengupayakan hadiah bagi peserta yang menang atau mendapat juara sepulangnya mereka dari Jambi nanti,” kata Marten.
Kepala daerah dari Partai Golkar itu juga berpesan, agar peserta menanamkan sifat percaya diri dan mampu bersaing di tingkat nasional.
“Tanamkan dalam hati bahwa kita mampu. Tetap fokus pada lomba secara maksimal akan tetapi jangan terlalu pikirkan perolehan juara agar teman-teman tidak punya beban psikologis dalam berkompetensi,” tukas Wali Kota dua periode ini.
Penulis: Audy Anastasya