Kronologi, Sangihe – Mantan Penjabat (Pj) Bupati Sangihe dr Rinny Tamuntuan, yang kini menjadi calon Bupati, ternyata telah memiliki hubungan emosional yang amat erat dengan kaum buruh di Pelabuhan Tahuna.
Kepeduliannya memberi bantuan bagi kaum buruh saat ia menjabat Pj Bupati selama dua tahun, rupanya mampu meluluhkan para pejuang rupiah yang setiap hari mengais rejeki di Pelabuhan Nusantara Tahuna.
“Kebaikan dan perhatian ibu Rinny bagi kami buruh bagasi bukan nanti saat ini, tetapi semenjak menjadi Penjabat Bupati, beliau sudah memberikan sentuhan kasih lewat bantuan kepada kami buruh bagasi termasuk teman-teman buruh TKBM,” ujar Ketua Buruh Bagasi Tahuna, Johny “Onyong” Bawasal, kepada Kronologi.Id, Sabtu (5/10/2024).
Ia bahkan dengan tegas menepis tudingan pihak tertentu, bahwa apa yang dilakukan Rinny Tamuntuan hanya sebatas pencitraan untuk mencari dukungan kaum buruh karena ia sebagai seorang calon Bupati.
“Sangat keliru, jika kebersamaan Ibu Rinny dengan kaum buruh di pelabuhan Tahuna hanya sekedar pencitraan, sebab jauh sebelum ibu menjadi calon Bupati, beliau sudah sering memberi bantuan bagi kami, meskipun bantuannya dalam bentuk bahan Natura, namun manfaatnya sangat besar untuk keluarga kami,” tuturnya lagi.
Buktinya, tambah Onyong, pagi tadi saat ibu turun dari kapal penumpang di pelabuhan Tahuna, mereka langsung diajak minum kopi bersama di sebuah warung kopi yang ada di areal pelabuhan Nusantara Tahuna.
Penulis: Ronal Katiandagho