Kronologi, Gorontalo – Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Gorontalo Hariyanto Manan tampil paripurna saat seminar ujian program inovasi perubahan Transparansi dan Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan Partai Politik (TAKAR), Kamis 5 September 2024.
Seminar hasil berlangsung di Aula Integritas Kantor Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah, Provinsi Sulawesi Utara. Ujian tersebut merupakan rangkaian dari implementasi inovasi perubahan peserta Pendidikan dan Latihan Kepemimpinan Tingkat II Angkatan VII tahun 2024.
Hadir Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo sekaligus, Haris Suparto Tome. Haris hadir sebagai mentor atau pembimbing Hariyanto Manan.
Pantauan Kronologi, di lokasi seminar hasil inovasi perubahan Transparansi dan Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan Partai Politik. Yanto diuji oleh Deputi Bidang Kajian Kebijakan dan Inovasi Administrasi Negara (KKIAN) Lembaga Administrasi Negara (LAN), Tri Widodo Wahyu Utomo.
Yanto terlihat sangat menguasai materi program perubahan Transparansi dan Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan Partai Politik. Ia juga terlihat tenang saat menjawab dan menanggapi pertanyaan dari penguji, Tri Widodo.
Asisten III Administrasi Umum Setda Kabupaten Gorontalo ini nampak penuh semangat dan santun dalam menyampaikan paparan implementasi program perubahan TAKAR.
Yanto mengatakan, proyek perubahan Transparansi dan Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan Partai Politik bertujuan untuk memperkuat komitmen semua pihak dalam mengelola dana partai politik dengan lebih transparan dan akuntabel.
Ia menekankan, pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan dana partai politik untuk mencegah penyimpangan. Untuk itu, penting bagi partai politik dapat lebih memahami tentang laporan keuangan yang transparan dan akuntabel, demi meminimalisir temuan dari Badan Pemeriksa Keuangan.
“Nah, melalui proyek perubahan Transparansi dan Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan Partai Politik, maka pengelolaan dana partai politik yang bersih dan bertanggung jawab dapat diwujudkan,” kata Yanto.
Untuk mendukung program proyek perubahan Transparansi dan Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan Partai Politik ini, Yanto meluncurkan aplikasi Elektronik Bantuan Keuangan Partai Politik atau e-bakupar.
e-bakupar merupakan suatu sistem yang berfungsi untuk menyusun perencanaan, penganggaran, penatausahaan dan pertanggungjawaban bantuan keuangan partai politik (banparpol) agar terwujud pengelolaan dan yang akuntabel dan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan.
Di tempat yang sama, mentor sekaligus Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo, Haris Suparto Tome, menyampaikan apresiasi atas inisiatif BKAD melalui proyek TAKAR tersebut.
Menurut Aris, proyek ini sangat relevan dan tepat waktu, terutama di tengah meningkatnya tuntutan publik akan transparansi dan akuntabilitas, khususnya dalam pengelolaan keuangan partai politik yang sering kali menjadi sorotan masyarakat.
“Menurut kami pemerintah daerah, butuh strategi khusus mengajak partai politik untuk terlibat langsung dalam program TAKAR ini. Terlebih dengan kondisi politik di Kabupaten Gorontalo saat ini. Namun, semua itu tidak terlihat berat untuk Kepala BKAD, bapak Hariyanto Manan. Respon partai politik sangat baik,” kata Aris dalam seminar hasil.
Ia berharap, proyek TAKAR dapat memberikan contoh nyata untuk bagaimana pengelolaan keuangan yang baik dapat dilakukan secara terbuka, jujur, dan bertanggung jawab.
Usai seminar hasil proyek perubahan Transparansi dan Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan Partai Politik, penguji, coach, dan mentor terlihat sangat puas dan memuji Yanto.
Penulis : Even Makaneng