Kronologi, Gorontalo – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Pohuwato kembali menerima insentif fiskal dari pemerintah pusat tahun berjalan untuk kategori pengendalian inflasi daerah periode pertama tahun 2024 di Gedung Sasana Bhakti Praja, Kementerian Dalam Negeri. Senin (5/8/2024).
Menurut Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga, bahwa pihaknya menyampaikan apresiasi kepada pemerintah pusat atas dukungan dan penghargaannya terhadap upaya pengendalian inflasi yang telah dilakukan oleh Pemda Pohuwato.
“Penghargaan Insentif Fiskal Kinerja tahun berjalan ini merupakan bentuk apresiasi dari pemerintah pusat atas keberhasilan daerahnya dalam menjaga stabilitas harga dan mengendalikan inflasi,” katanya.
Tidak hanya itu, keberhasilan itu juga kata dia, tidak lepas dari kerjasama semua pihak, terutama dari Tim pengendalian Inflasi Daerah (TPID) atas koordinasinya dengan Tim Pengendalian Inflasi Pusat (TPIP), sehingga Pemda Pohuwato kembali mendapatkan penghargaan.
Selain itu, Saipul juga berkomitmen untuk terus bekerja sama dengan berbagi pihak dalam menjaga stabilitas ekonomi di daerahnya.
“Semoga dengan adanya penghargaan ini akan semakin memperkuat semangat dan upaya dalam mengatasi berbagai tantangan ekonomi yang ada,” pungkasnya.
Penulis: Hamdi