Kronologi, Gorontalo– Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Syam T Ase, menyampaikan selamat merayakan Lebaran Idul Adha 1445 Hijriah 10 Dzulhijjah yang jatuh pada hari Senin 17 Juni 2024.
Menurut Syam, berkurban di Hari Raya Idul Adha merupakan bentuk ketaatan seorang hamba kepada Allah SWT. Sebab, ibadah kurban bisa mengajarkan manusia untuk lebih taat kepada sang pencipta.
“Atas nama Pimpinan DPRD, Fraksi PPP, pribadi, dan keluarga, saya mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah. Mohon maaf lahir dan batin,” ucap Syam, Selasa 18 Juni 2024.
Syam mengatakan, untuk masyarakat yang mampu berqurban sangat penting untuk menunaikan perintah Allah SWT. Karena qurban adalah bentuk ibadah seorang hamba yang taat kepada Allah SWT.
“Qurban adalah ibadah, meningkatkan taqwa kepada Allah SWT, memperdalam nilai spritual, dan mempererat tali silaturahim. Berqurban sama halnya dengan merawat persatuan,” ujar Syam.
Dengan menunaikan ibadah qurban, kata politisi berlambang ka’bah ini, masyarakat yang mampu telah menunaikan sunnah muakkad. Untuk itu, ia meminta kepada semua warga untuk bisa meneladani keikhlasan Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail dalam melaksanakan perintah.
“Yang mampu tentu punya kesempatan untuk berqurban. Menunaikannya merupakan sunnah muakkad dan sangat di anjurkan dalam agama,” ungkap Syam.
Ia berharap, keimanan serta ketakwaan Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari oleh masyarakat muslim di Kabupaten Gorontalo.
“Tingkatkan ibadah qurban kita, karena qurban mengandung makna sebuah keikhlasan dalam pengorbanan dan ketaatan terhadap Allah SWT. Semoga ibadah kita semua diterima oleh Allah SWT,” tandas Syam.
Penulis: Even Makanoneng