Kronologi, Maros – Bupati Maros, Dr. H.A.S Chaidir Syam, S.IP., M.H, memimpin rapat Forum Group Discussion (FGD) bersama Dewan Pendidikan Kabupaten Maros untuk membahas rencana pemerintah memberikan bantuan biaya pendidikan (beasiswa) kepada mahasiswa kurang mampu dan berprestasi di Kabupaten Maros, Pada Rabu, 24 April 2024.
Rapat ini juga mengakomodasi lingkup Sulawesi Selatan serta di luar Sulawesi Selatan.
Rapat yang berlangsung di Ruang Rapat Bupati ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah, Andi Davied Syamsuddin, S.STP., M.Si, serta sejumlah perwakilan organisasi kepemudaan dan mahasiswa Kabupaten Maros.
Dalam rapat tersebut, Bupati Maros menyoroti pentingnya bantuan biaya pendidikan sebagai upaya untuk mendorong akses pendidikan yang lebih luas bagi masyarakat kurang mampu namun memiliki potensi akademik yang baik.
Dia juga menekankan perlunya sinergi antara pemerintah, dewan pendidikan, dan organisasi mahasiswa dalam mengimplementasikan program tersebut.
Sekretaris Daerah juga turut memberikan masukan terkait implementasi program beasiswa ini, dengan menekankan pentingnya mekanisme yang transparan dan akuntabel dalam penyaluran bantuan.
Diharapkan melalui rapat ini, rencana pemberian beasiswa dapat dirumuskan secara lebih matang dan efektif, sehingga dapat memberikan dampak yang positif bagi kemajuan pendidikan di Kabupaten Maros.