Kronologi, Gorontalo – Komisi 2 DPRD Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut), akan melakukan rapat koordinasi dengan organisasi perangkat daerah (OPD) mitra.
Itu disampaikan oleh Ketua Komisi 2 DPRD Gorut, Abdul Rahman Gobel, pada Selasa 8 April 2025. Ia menyampaikan bahwa koordinasi penting dilakukan mengingat adanya kendala dalam anggaran yang saat ini sedang berlangsung.
“Hal ini tentu akan sangat berpengaruh pada pembangunan daerah,” tegasnya.
Abdul Rahman menerangkan bahwa OPD yang menjadi mitra dari komisi 2 tentunya berharap ada kebijakan atau terobosan baik dari pemerintah kabupaten dan provinsi disaat adanya kebijakan penghematan anggaran.
“Terkait dengan hal tersebut, tentu sebagai mitra kerja harus mengetahui terkait dengan perkembangan dan kebijakan,” jelasnya.
Ia menyampaikan bahwa hal ini dilakukan untuk mendukung program nasional yang dijalankan oleh pemerintah pusat.
“Seperti halnya program pangan atau ketahanan pangan tentu harus didukung oleh daerah melalui program yang terintegrasi,” ujarnya.
Sehingga apa yang menjadi kebijakan eksekutif tersebut, harus terkoordinasi dengan legislatif.
“Apa dan bagaimana pemerintah Gorut, itu harus berjalan sesuai dengan aturan dan ketentuan yang berlaku,” tandasnya.
Penulis: Dani Baderan