ARAH PANTURA, Jakarta – PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat (JBB) melalui Fuel Terminal Tasikmalaya menunjukkan komitmennya dalam menjaga kelestarian lingkungan dengan mendukung Festival Bank Sampah se-Kota Tasikmalaya pada Kamis (2/1/2025).
Acara ini bertujuan untuk mendorong inovasi masyarakat dalam pengelolaan sampah sekaligus meningkatkan kesadaran lingkungan di wilayah Tasikmalaya.
Diselenggarakan oleh Bank Sampah Puspasari, binaan PT Pertamina Patra Niaga, festival ini menggandeng berbagai pihak, termasuk Asosiasi Bank Sampah Indonesia (ASOBSI) Tasikmalaya, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tasikmalaya, serta tokoh pemerintah setempat.
Hadir dalam acara tersebut di antaranya Fuel Terminal Manager Tasikmalaya, Teuku Kiki Jovan; Kepala Bidang Pengelolaan Sampah DLH Tasikmalaya, Feri Maulana; Camat Purbaratu, Toni Kusworo; dan Ketua ASOBSI Tasikmalaya, M. Haerul Ihsan.
Beragam kegiatan menarik turut memeriahkan festival, seperti pameran produk kreatif dari 10 Bank Sampah yang berhasil mengubah limbah menjadi barang bernilai ekonomi. Selain itu, pelatihan pengolahan sampah juga digelar untuk meningkatkan keterampilan masyarakat dalam mengelola limbah secara efisien dan efektif.
Dalam sambutannya, Teuku Kiki Jovan menekankan pentingnya kolaborasi antara masyarakat dan pemerintah dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan berkelanjutan.
“Keberhasilan acara ini membuktikan bahwa kolaborasi mampu menghadirkan perubahan nyata. Dengan bersinergi, kita bisa menciptakan generasi masa depan yang hidup di lingkungan lebih sehat dan hijau,” ujar Kiki.
Kepala Bidang Pengelolaan Sampah DLH Tasikmalaya, Feri Maulana, mengapresiasi dukungan aktif Pertamina dalam acara ini.
“Kolaborasi antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat menjadi kunci utama keberhasilan pengelolaan lingkungan. Festival ini memberikan ruang untuk berbagi pengalaman dan praktik terbaik dalam pengelolaan sampah,” ungkap Feri.
Sementara itu, Area Manager Communication, Relation & CSR PT Pertamina Patra Niaga JBB, Eko Kristiawan, menyampaikan bahwa Pertamina terus berkomitmen mendukung keberlanjutan lingkungan melalui program-program pengelolaan sampah.
“Kami berharap kegiatan ini memotivasi lebih banyak individu dan komunitas untuk aktif berpartisipasi dalam pengurangan limbah,” kata Eko.
Ia juga menyatakan bahwa acara ini sejalan dengan beberapa poin Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), seperti Konsumsi dan Produksi Bertanggung Jawab, Kota dan Permukiman Berkelanjutan, Penanganan Perubahan Iklim, serta Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi.
“Melalui inisiatif ini, kami ingin berkontribusi pada terciptanya lingkungan yang bersih dan berkelanjutan di Tasikmalaya. Kami juga berharap program ini dapat menginspirasi daerah lain untuk mengadopsi langkah serupa,” tutupnya.**
Artikel ini juga tayang di ArahPantura.id