Kronologi, Gorontalo – Komisi Pemilihan Umum atau KPU Kabupaten Gorontalo mulai melakukan kegiatan distribusi logistik menjelang hari Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Gorontalo, Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Gorontalo tahun 2024. Distribusi logistik dilakukan secara simbolis di Halaman Kantor KPU Kabupaten Gorontalo, Senin 25 November 2024.
Ketua KPU Kabupaten Gorontalo, Windarto Bahua, mengatakan distribusi logistik dilakukan menggunakan pihak ketiga yakni PT Pos Indonesia. Sejauh ini proses distribusi berjalan aman dan lancar tanpa hambatan sedikitpun.
Windarto mengatakan, distribusi sejak dini dilakukan untuk memastikan logistik pemilihan sampai tepat waktu pada wilayah-wilayah yang sulit untuk dijangkau oleh petugas.
“Tujuan kami melakukan distribusi sejak dini untuk memastikan logistik pemilihan tiba tepat waktu, hingga menjelang hari pemilihan,” kata Windarto.
Ia menuturkan, dari total 19 Kecamatan di Kabupaten Gorontalo, terdapat sejumlah wilayah yang sulit untuk di jangkau, seperti TPS 10 desa di wilayah Kecamatan Asparaga, 5 desa di Kecamatan Telaga Biru, serta 10 desa di wilayah Kecamatan Mootilango.
“Nah, distribusi logistik surat suara ini akan di salurkan di kecamatan, lalu tugas PPK akan mendistribusikan ke desa-desa,” ungkap Windarto.
Selanjutnya, sisa logistik akan didistribusikan pada Selasa 26 November 2024. Ia berharap pelaksanaan pemilihan kepala daerah berjalan lancar hingga akhir pesta demokrasi.
“Insya allah semua berjalan sesuai jadwal yang telah ditetapkan KPU. Semoga semua lancar hingga selesai,” tutup Windarto.
Penulis: Even Makanoneng