Kronologi, Gorontalo – Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Gorontalo Rachmad Gobel menyebut pasangan calon bupati nomor urut 2 Sofyan Puhi dan Tonny Junus merupakan tokoh birokrat dan entrepreneur (pengusaha).
Pernyataan itu disampaikan Mantan Wakil Ketua DPR RI ini didampingi langsung Ketua DPD Partai NasDem Roman Nasaru saat kunjungan di kawasan Menara Keagungan Limboto, Senin 28 Oktober 2024 tadi malam.
“Bapak Sofyan Tonny ini memiliki jiwa birokrasi dan entrepreneur. Kalau pak Sofyan orangnya birokrat, sedangkan pak Tonny entrepreneur. Dua tokoh ini kami satukan untuk menghasilkan inovasi-inovasi demi pembangunan ekonomi di Kabupaten Gorontalo,” kata Rachmad.
Pada perhelatan Pikada 2024 ini, Rachmad percaya Sofyan Tonny mampu beradu gagasan dengan pasangan lain, karena memiliki pengalaman yang baik saat menjabat sebagai wakil bupati.
“Saya yakin dan percaya kepada mereka (Sofyan Tonny). Saya tahu mereka, bagaimana kinerja mereka selama 5 tahun saat menjabat dipemerintahan. Kalau mereka berhasil, maka mudah untuk saya membantu mereka (dari DPR RI),” ujar Rachmad.
Untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat dalam visi misi pembangunan daerah diperlukan sinergitas antara pemerintah pusat, pemerintah provinsi, sampai pemerintah tingkat kabupaten. Pada pemilihan gubernur, Partai NasDem mengusung pasangan Tony Uloli – Marten Taha. Sementara Sofyan Puhi – Tonny Junus di Kabupaten Gorontalo.
“Kalau target Partai NasDem tercapai, maka akan terjadi sinergitas yang baik untuk pembangunan daerah. Nah, tugas saya membantu dari Jakarta. Insya Allah semua akan lebih baik,” terang Rachmad.
Selain itu, Anggota Komisi VI Bidang Usaha dan Perdagangan ini menyebut akan memperbaiki Menara Keagungan Limboto untuk kebangkitan ekonomi masyarakat Kabupaten Gorontalo.
“Tapi mereka (Sofyan Tonny) harus jadi bupati dan wakil bupati, termasuk Tony Uloli dan Marten Taha sebagai gubernur. Saya percaya kepada mereka. Kawasan menara akan saya buat menjadi ekonomi budaya, lokasinya dari sini sampai ke Pasar Modern Limboto,” tandas Rachmad.
Penulis Even Makanoneng