Kronologi, Gorontalo – Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga, melakukan peletakan batu pertama pembangunan Gereja Santo Stanislaus Kostka di Desa Sari Murni, Kecamatan Randangan. Kamis (15/8/2024).
Pada sambutannya, Saipul mengatakan bahwa proses panjang pembangunan Gereja itu tidak lain untuk mewujudkan cita-cita bersama untuk umat Katolik.
“Kami pun menyadari karena peristiwa covid tentu sudah banyak warga yang pulang kampung serta pernikahan yang beda kampung. Olehnya berkurangnya umat tentu semangat untuk mewujudkan pembangunan gereja ini tetap jadi perhatian. Syukur pula dengan semangat besar kita bersama maka kita akan memulai pembangunan gereja yang akan ditandai dengan peletakan batu pertama,” katanya.
Saipul berharap, agar pembangunan gereja tersebut dapat menjadi pusat kegiatan keagamaan dan sosial bagi masyarakat Desa Sari Murni.
“Gereja ini diharapkan menjadi tempat ibadah dan pusat kegiatan yang akan meningkatkan kerukunan dan toleransi di antara kita semua,” ucapnya.
Tidak hanya itu, Saipul juga mengatakan bahwa peletakan batu pertama itu merupakan awal dari serangkaian pembangunan fasilitas keagamaan yang bertujuan untuk memperkuat kehidupan spiritual dan sosial masyarakat setempat.
“Pembangunan gereja ini juga merupakan bentuk nyata dukungan pemerintah daerah terhadap kebebasan beragama dan pelaksanaan kegiatan keagamaan di Kabupaten Pohuwato,” pungkasnya
Penulis : Hamdi