Kronologi, Jakarta – Politikus PAN Zita Anjani terus didorong partainya untuk maju sebagai bakal calon di Pilkada Jakarta 2024, meskipun elektabiltas anak sang Ketum Zulkifli Hasan itu tidak jelas.
Betapa tidak, Zita yang saat ini Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta tidak masuk 10 besar dalam tren popularitas. Zita disebut bukan termasuk tokoh populer di Jakarta.
“Pasangan calon yang duet dengan Zita bisa berat. Karena Zita gak populer,” kata pengamat politik, Tamil Selvan, Sabtu (1/6/2024).
Karenanya, Tamil pun menyarankan, PAN tak memaksakan untuk terus mendorong Zita sebagai calon sekedar karena anak Zulhas. “Jangan juga dipaksakan karena Zita anak dari Ketum PAN (Zulhas),” katanya.
Sebab, Tamil menilai, selama ini kiprah Zita sebagai pimpinan DPRD DKI juga tidak terlihat. “Artinya Zita ini bisa disebut gagal dalam menjalankan tugasnya memperjuangkan aspirasi warga Jakarta. Sebaiknya sebelum maju ya beli kaca deh,” ucapnya berselorih.
Diketahui, sejumlah media sisial seperti di akun Instagram @lambe_turah misalnya, nama Zita digadang-gadang bakal menjadi cawagub berpasangan dengan Ridwan Kamil dan Anies Baswedan.
Namun demikian, Zita menanggapi isu tersebut dengan santai. Baginya, aspirasi rakyat adalah yang paling penting dalam setiap pertarungan politik di manapun.
“Saat ini yang terpenting kan aspirasi masyarakat Jakarta bagaimana? Apa yang masyarakat inginkan? Serta Masalah-masalah yang ingin diselesaikan segera itu apa?,” ujarnya kepada wartawan, Jumat (31/5/2024).
Atas alasan itu juga, Zita sebagai kader PAN di Jakarta akan turun keliling menyapa masyarakat Jakarta untuk menggali secara langsung apa yang diinginkan masyarakat Jakarta.
“Soal nanti maju atau tidak, itu ranahnya partai politik ataupun koalisi partai politik. Saya tugasnya kerja aja,” katanya.
Editor: Fian