Kronologi, Gorontalo – Fraksi Golongan Karya (Golkar) siap untuk mengkaji laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Gorontalo Utara (Gorut) tahun 2023 dengan sikap kritis dan objektif.
Hal itu disampaikan Fraksi Golkar dalam pandangan fraksi yang dibacakan oleh anggota FPG Wisye Pangemanan dalam rapat paripurna DPRD rangka penyampaian LKPJ Bupati Gorut.
Menurut Fraksi Golkar hal itu sebagai proses pengawalan penyelenggaraan pemerintah daerah, sehingga dianggap penting untuk memberikan kontribusi dalam rangka evaluasi untuk mengawasi kinerja pemerintah selama masa jabatan.
“Sehingga representasi dari partai Golkar kami mengakui dan mengapresiasi berbagai upaya yang telah dilakukan oleh pemerintah daerah dalam mencapai berbagai tujuan pembangunan serta peningkatan kesejahteraan masyarakat,” jelas Wisye.
Wisye menyampaikan bahwa pihaknya percaya setiap langkah yang diambil dalam masa jabatan itu merupakan implementasi dari visi misi dan program partai Golkar yang telah memberikan kontribusi positif bagi kemajuan daerah.
“Namun demikian kami juga menyadari, tidak ada pemerintah yang sempurna, oleh karena itu kami siap untuk mengkaji LKPJ dengan kritis dan objektif,” tegas Wisye.
Sikap itu diambil fraksinya untuk menyoroti berbagai aspek yang perlu ditingkatkan atau diperbaiki guna meningkatkan kualitas pemerintah daerah.
“Kami akan memberikan rekomendasi dan persetujuan untuk memperkuat kinerja pemerintah daerah serta peningkatan pelayanan kepada masyarakat,” tandasnya
Nantinya dalam proses pembahasan nanti, Fraksi Golkar berkomitmen untuk bertindak secara profesional, transparan, dan berdasarkan pada nilai-nilai keadilan, serta kepentingan masyarakat secara keseluruhan. dengan harapan akan menjadi kontribusi yang berharga dalam upaya mewujudkan Gorontalo Utara sebagai daerah yang lebih baik, maju, dan berdaya.
“Dengan demikian marilah kita sama-sama mempersembahkan pandangan umum Fraksi Golkar terhadap LKPJ sebagai wujud komitmen kami dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang lebih baik dan lebih bertanggungjawab,” tutup Wisye.
Penulis: Dani Baderan