Kronologi, Gorontalo – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengatakan pemerintah daerah telah menyiapkan anggaran sebesar Rp26,4 Miliar atau senilai Rp26.457.307.289 untuk pembayaran Tunjangan Hari Raya (THR) Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Adapun total penerima THR di Kabupaten Gorontalo 5.478 orang, terbagi atas bupati dan wakil bupati, Anggota DPRD 35 orang, PNS 4.566 orang dan PPPK 875 orang.
Berdasarkan catatan pemerintah daerah untuk jumlah anggaran THR PNS sebesar Rp22,8 Miliar, sementara PPPK Rp3,4 Miliar. Lalu bupati dan wakil bupati Rp11,4 juta, serta Anggota DPRD Rp158 juta.
“Saya baru mendapatkan laporan, bahwa pembayaran THR untuk ASN, PPPK, termasuk Anggota DPRD cair hari ini. Ada 5.478 orang yang akan menerima THR. Kabar baik ini kami sampaikan kepada seluruh ASN jajaran pemerintah,” kata Nelson, Senin 1 April 2024.
Tak berhenti sampai disitu, Nelson juga menuturkan pemerintah segera merealisasikan pembayaran Tambahan Penghasilan Pegawai Tunjangan Hari Raya (TPP THR) sebesar 100 persen.
“Benar, TPP THR akan cair 100 persen. Ini merujuk pada Peraturan Pemerintah Nomor 14 Tahun 2024 tentang Pemberian Tunjangan Hari Raya dan Tunjangan,” jelas Nelson.
Namun demikian, pencairan THR dan TPP THR 100 persen bergantung pada kecepatan dan kelengkapan berkas dari masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) atau instansi terkait, kata Nelson.
“Saya berharap masing-masing OPD dapat segera memenuhi kelengkapan administasi untuk keperluan pembayaran THR dari Dinas Keuangan. Ingat, bahwa ini adalah hak. Jangan dibuat lama,” tutup Nelson.
Penulis: Even Makanoneng