Kronologi, Gorontalo – Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo Syam T Ase mengimbau kepada seluruh umat beragama agar tidak makan dan minum di ruang publik selama masa puasa ramadan 1445 Hijriah 2024 Masehi. Syam meminta meski ada yang berbeda keyakinan tetap harus menghormati umat Islam yang sedang berpuasa.
“Selamat menunaikan ibadah puasa. Semoga kita selalu diberi kesehatan, kekuatan dan mendapat keberkahan dalam menjalankan ibadah puasa. Untuk masyarakat yang beda keyakinan hormati bagi mereka yang berpuasa,” kata Syam, Sabtu 16 Maret 2024.
Kahfi mengatakan, selama Ramadhan ini, diharapkan semua pihak juga menjaga ketertiban dan keamanan. Semua umat beragama harus saling menjaga dan mengingatkan satu sama lain.
Kepada pemerintah daerah, politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini berharap perhatian pemerintah untuk terus meningkatkan ketersedian bahan pokok terjangkau bagi masyarakat.
“Kami juga mendorong pemerintah untuk terus melakukan pamantauan kenaikan harga bahan pokok yang terjadi dalam batas normal, termasuk melakukan intervensi yang cukup besar untuk mengontrol harga pangan,” pesan Syam.
Bukan hanya itu, pemerintah diharapkan dapat menjamin masalah ketertiban dan keamanan selama bulan ramadan, dengan menyiapkan aparat untuk turut serta mengingatkan dan menjaga keamanan dan ketertiban umum.
“Kenyamanan masyarakat selama bulan ramadan harus benar-benar terjamin dengan baik, termasuk keamanan dan ketertiban,” pungkas pria yang digadang-gadang sebagai calon Bupati Gorontalo ini.
Penulis: Even Makanoneng