Kronologi, Gorontalo – Akibat curah hujan tinggi yang melanda wilayah Gorontalo membuat Jalan Bachrudin Habibi atau By-pass Bone Bolango mengalami banjir.
Peristiwa ini terjadi karena curah hujan di wilayah Gorontalo berlangsung cukup lama, ditambah dengan meluapnya air sungai serta sawah yang ada di sekitar Jalan By-pass itu, hal itu diungkap oleh Kapolsek Kabila, Iptu Irfan Tandako dalam wawancaranya bersama Kronologi, Kamis (7/3/2024)
Irfan menerangkan, ada 40 kepala keluarga serta 35 rumah, satu sekolah, empat warung, dan satu masjid yang terkena dampak banjir khusus di Kecamatan Kabila.
“Untuk kerugian selain bangunan ada trotoar serta aspal jalan yang ikut terangkat bersama arus air, juga beberapa hektar sawah terendam air yang cukup tinggi,” tambahnya.
Menurut Amir selaku warga setempat, salah satu faktor utama terjadinya banjir yaitu jebolnya tanggul air di sekitar Jalan By-pass.
“Bukan hanya curah hujan yang tinggi, jebolnya tanggul air juga menjadi salah satu faktor yang patut diperhatikan juga oleh Pemerintah Setempat, agar kejadian serupa tidak terulang kembali,” ungkapnya.
Warga setempat itu berharap kerugian atas sawah-sawah yang terendam banjir tidak akan terlalu banyak serta tidak akan berpotensi gagal panen dan juga akses jalan yang mengalami kerusakan segera diperbaiki.
Penulis: Alifiansyah Abaidata