Kronologi, Gorontalo – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gorontalo Syam T Ase mengingatkan pemerintah daerah terkait pelaksanaan proyek pembangunan jalan agar tak melewati batas tahun anggaran 2023.
“Saya berharap, pemerintah melalui instansi terkait dapat mendorong para pelaksana atau kontraktor untuk mengejar progres pekerjaan yang sementara dikerjakan tahun ini, baik proyek bersumber dari DAU, DAK, dan dana PEN,” kata Syam, Senin 6 November 2023.
“Yang jelas proyek-proyek jalan harus segera dapat dituntaskam sebelum akhir bulan Desember 2023. Jangan terjadi seperti tahun-tahun kemarin, proyek melewati tahun anggaran,” sambung Syam.
Untuk memastikan pelaksanaan proyek berjalan dengan baik, Syam mengaku akan segera mengintruksikan Komisi I, II, dan III untuk dapat lebih memaksimalkan fungsi pengawasan sesuai dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing komisi.
“Ini adalah tugas kami (di DPRD) untuk melakukan pengawasan terhadap kerja pemerintah, karena fungsi pengawasan setiap Anggota DPRD sangat penting untuk memastikan pembangunan di daerah berjalan dengan baik,” ungkap Syam.
“Artinya, kalau pengawasan setiap masing-masing komisi maksimal, maka ini akan membantu mereka untuk memberikan masukan pada rencana pembangunan di tahun 2024,” imbuh Syam.
Ia berharap, kontraktor sebagai mitra kerja pemerintah daerah dapat mewujudkan pelaksanaan kegiatan pembangunan jalam yang tertib administrasi dan tertib waktu pekerjaan.
“Intinya pekerjaan harus sesuai progres yang diatur dalam kontrak. Semua ini demi pembangunan, demi mewujudkan pemerintahan yang lebih baik,” pungkas Syam.
Penulis: Even Makanoneng