Regional
Waduh! Undangan RDP DPRD di Tolak, PT Pabrik Gula: Masih Trauma

Kronologi, Gorontalo – Surat balasan PT Pabrik Gula Gorontalo menanggapi undangan rapat dengar pendapat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gorontalo beredar di kalangan jurnalis.
Pada tanggal 6 Maret 2023 pekan lalu, Ketua DPRD Syam T Ase mengeluarkan surat undangan kepada General Manager PT Tolangohula Gorontalo Nomor: 005/430/DPRD/III/2023 yang bersifat penting.
Surat ini menindaklanjuti aduan masyarakat Kecamatan Tolangohula yang diterima tanggal 6 Maret 2023 terkait polemik yang terjadi di 11 desa Kecamatan Tolangohula belum memperoleh solusi. Dalam surat itu tertulis bahwa komisi gabungan di DPRD akan menggelar rapat dengar pendapat pada hari Senin 13 Maret 2023.
“Mengingat pentingnya rapat dimaksud, maka DPRD meminta dalam rapat tersebut, PT Pabrik Gula Gorontalo tidak mengutus perwakilan,” isi surat DPRD.
Pada tanggal 11 Maret 2023, PT Pabrik Gula Gorontalo mengeluarkan surat balasan kepada DPRD dengan Nomor: GM/III/21/001/AE yang diteken Human Resource Development (HRD) PT Pabrik Gula Gorontalo, Marthen Turu’allo.
Marthen menyampaikan, ucapan terima kasih atas perhatian DPRD yang mengundang PT Pabrik Gula Gorontalo dalam rapat dengar pendapat berulang kali. Pertama, undangan tanggal 7 Februari, kedua undangan tanggal 11 Februari, dan terakhir undangan tanggal 13 Maret 2023.
“Undangan tanggal 7 Pebruari 2023, dihadiri PT Pabrik Gula Gorontalo dan karyawan yang nama-namanya tertulis dalam undangan, namun perwakilan dan karyawan dimaksud tidak diberi kesempatan untuk mendengar dan menyampaikan pendapat (diusir),” kata Marthen seperti tertulis dalam surat.
Selanjutnya, undangan tanggal 11 Februari 2023, PT Pabrik Gula Gorontalo hadir tepat waktu sesuai undangan pukul 13.00 WITA dan menunggu hingga pukul 15.30 WITA, namun disampaikan bahwa acara rapat dengar pendapat dibatalkan.
“Sehubungan dengan undangan tanggal 13 Maret 2023, dengan tidak mengurangi rasa hormat, dengan ini kami sampaikan mohon maaf, kami belum bisa memenuhi undangan tersebut karena kesibukan-kesibukan dalam perkerjaan masa giling produksi gula tahun 2023; konsentrasi menjalankan amanat Pemerintah RI untuk Swasembada gula nasional tahun 2025,” ujar Marthen.
“Petugas dan/atau karyawan yang membidangi tugas-tugas yang berhubungan kepemerintahan dan kemasyarakatan, masih trauma atas kejadian sesuai undangan
tanggal 7 dan 11 Pebruari 2023,” tutup Marthen.
Kronologi telah menghubungi Staf Bagian Kesektariatan DPRD, Amty R Dangkua, untuk mengkonfirmasi surat itu. Amty membenarkan telah menerima surat balasan PT Pabrik Gula Gorontalo.
“Surat balasan dari PT Pabrik Gula Gorontalo sudah kami terima. Sudah kami serahkan kepada pimpinan (Ketua DPRD),” kata Amty.
Penulis: Even Makanoneng
-
Regional6 hari ago
Ajudan Kapolda Gorontalo Ditemukan Tak Bernyawa, Ada Luka Tembak
-
Regional6 hari ago
Polda Gorontalo Angkat Suara soal Temuan Mayat Ajudan Kapolda
-
Regional4 hari ago
Pendapat Dokter Forensik Mabes Polri usai Visum Briptu Rully
-
Regional5 hari ago
Polda Gorontalo: Briptu Rully Bukan Ajudan Kapolda, tapi Spripim Pengamanan
-
Regional6 hari ago
Olah TKP Penemuan Mayat Ajudan Kapolda Selesai, Police Line Dicopot
-
Regional6 hari ago
Polda Gorontalo Ucapkan Bela Sungkawa untuk Almarhum Briptu R
-
Headline6 hari ago
BEM UI Bikin Meme Puan Berbadan Tikus, Teddy Garuda: Mahasiswa Jangan Sampai Jadi Pion
-
Regional1 hari ago
HP Briptu Rully Akan Diperiksa Bareskrim Polri Pakai Cellebrite