Regional
Pemda Pohuwato Gelar Rakor Penanggulangan Kemiskinan Ekstrim

Kronologi, Pohuwato – Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa, memimpin rapat koordinasi (Rakor) penanggulangan kemiskinan ekstrim di ruang pola kantor Bupati.
Selaku Ketua Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK) Kabupaten Pohuwato, Suharsi mengatakan bahwa rakor tersebut sangat penting untuk dilakukan sebagai tindak lanjut dari hasil monev BPKP terkait pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 4 Tahun 2022 tentang penghapusan kemiskinan ekstrim.
“Ini menjadi komitmen bersama TKPKD yang di-support dan didukung pimpinan perangkat daerah dalam pelaksanaan program penanggulangan kemiskinan ekstrem tahun 2023, serta bersama-sama membicarakan berbagai program konkrit untuk mengatasi masalah kemiskinan di Kabupaten Pohuwato,” katanya.
Lanjutnya, penanggulangan kemiskinan itu juga menjadi agenda prioritas, karena menjadi indikator makro pembangunan daerah yang tercakup dalam rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) kabupaten pohuwato tahun 2021-2026. Dimana kata dia, angka kemiskinan kabupaten pohuwato tahun 2021 sebesar 18,08 persen turun menjadi 17,87 persen dan target kemiskinan di akhir periode RPJMD ditargetkan turun di angka 12,25 persen.
“Ya, ini merupakan pekerjaan berat dan menjadi target bersama. Untuk itu diharapkan pimpinan perangkat daerah dapat bekerja sama, bersinergi dan terpadu untuk memaksimalkan program penanggulangan kemiskinan daerah tercapai di akhir periode RPJMD,” pungkasnya.
Penulis: Hamdi
-
Regional6 hari ago
Ajudan Kapolda Gorontalo Ditemukan Tak Bernyawa, Ada Luka Tembak
-
Regional6 hari ago
Polda Gorontalo Angkat Suara soal Temuan Mayat Ajudan Kapolda
-
Regional4 hari ago
Pendapat Dokter Forensik Mabes Polri usai Visum Briptu Rully
-
Regional5 hari ago
Polda Gorontalo: Briptu Rully Bukan Ajudan Kapolda, tapi Spripim Pengamanan
-
Regional6 hari ago
Olah TKP Penemuan Mayat Ajudan Kapolda Selesai, Police Line Dicopot
-
Regional6 hari ago
Polda Gorontalo Ucapkan Bela Sungkawa untuk Almarhum Briptu R
-
Headline6 hari ago
BEM UI Bikin Meme Puan Berbadan Tikus, Teddy Garuda: Mahasiswa Jangan Sampai Jadi Pion
-
Regional1 hari ago
HP Briptu Rully Akan Diperiksa Bareskrim Polri Pakai Cellebrite