Headline
Wamenag Zainut: Kasus Promo Miras di Holywings Lukai Perasaan Umat

Kronologi, Jakarta – Wakil Menteri Agama (Wamenag), KH Zainut Tauhid Sa’adi, ikut angkat suara terkait polemik promo miras Holywings gratis bagi pemilik nama ‘Muhammad dan Maria’.
Sebelumnya, ulah Holywings tersebut tidak saja bikin geger jagat sosial media tetapi juga banjir kecaman dari berbagai kelompok masyarakat, khususnya umat beragama.
Kiai Zainut mengaku, sangat menyesalkan terjadinya kasus promosi miras di Holywings. Menurutnya, ulah Holywings dengan mencatut Muhammad jelas telah melukai perasaan umat beragama.
“Saya sangat menyesalkan terjadinya kasus tersebut. Hal ini menunjukkan betapa tumpulnya rasa sensitif keberagamaan pihak manajemen, sehingga tanpa pikir panjang membuat promosi produk yang dapat melukai perasaan umat beragama,” kata Kiai Zainut dalam keterangannya kepada Kronologi.id, Senin (27/6/2022).
Ia pun mengapresiasi langkah kepolisian yang bergerak cepat menindak dan menahan para pihak yang diduga terlibat tindak pidana penistaan agama.
Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia (Wantim MUI) ini lantas meminta Polri untuk terus mengembangkan dalam proses penyidikannya untuk mengetahui motif promosi itu sebenarnya.
“Saya berharap kasus ini bisa dijadikan pelajaran kita semua khususnya para pengusaha agar dalam melaksanakan bisnisnya tetap mengindahkan nilai-nilai kesakralan agama,” pesan Kiai Zainut.
Ia mengatakan, jangan hanya untuk mengejar keuntungan bisnis atau sekedar untuk meningkatkan promosi produknya, sampai berani menabrak dan melanggar hukum serta mencederai kesucian agama.
Kiai Zainut mengatakan, karena kasusnya sudah ditangani oleh kepolisian maka meminta kepada masyarakat untuk tetap tenang dan tidak melakukan tindakan anarkis, dengan menyerahkan proses hukum kepada pihak yang berwenang.
“Saya yakin polisi, jaksa dan hakim akan bertindak secara profesional, proporsional dan menjunjung tinggi nilai-nilai keadilan,” imbuh Waketum DPP PPP itu.
Editor: Alfian Risfil A
-
Regional6 hari ago
Pendapat Dokter Forensik Mabes Polri usai Visum Briptu Rully
-
Regional6 hari ago
Polda Gorontalo: Briptu Rully Bukan Ajudan Kapolda, tapi Spripim Pengamanan
-
Regional3 hari ago
HP Briptu Rully Akan Diperiksa Bareskrim Polri Pakai Cellebrite
-
Headline4 hari ago
Rotasi Polri, Helmy Santika Jadi Kapolda Lampung di Tengah Kasus Bunuh Diri Briptu Rully
-
Headline7 hari ago
Luhut: Orang di Luar Pemerintah Jangan Banyak Omong!
-
Headline3 hari ago
FIFA: Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023
-
Regional2 hari ago
Heriyanto Ingatkan Developer Perumahan untuk Sediakan TPU
-
Headline5 hari ago
KPK Usut Korupsi Cukai Rokok Sebasar Rp250 Miliar