Rabu, Maret 3, 2021
KRONOLOGI.ID
No Result
View All Result
KRONOLOGI.ID
No Result
View All Result
KRONOLOGI.ID
No Result
View All Result
Home Headline

Saksikan Detik-detik Pasien Covid Meninggal, Anies: Ini Bukan Fiksi & Bukan Sekadar Angka Statistik

REDAKSI by REDAKSI
24/01/2021
in Headline, Megapolitan
Saksikan Detik-detik Pasien Covid Meninggal, Anies: Ini Bukan Fiksi & Bukan Sekadar Angka Statistik

Momen Gubernur Anies menyaksikan pasien corona covid-19 meninggal dunia di RSUD Cengkareng, Jakarta Barat, Minggu (24/1/2021)./Foto: FB.Anies 


Kronologi, Jakarta — Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan meninjau penanganan pasien covid-19 di RSUD Cengkareng, Jakarta Barat, Minggu (24/1/2021). Anies menyaksikan langsung pasien Covid-19 dari layar di ruang kontrol rumah sakit.

Dalam kesempagan ini, Anies bahkan menyaksikan momen pilu di mana salah satu pasien covid-19 yang baru saja dinyatakan meninggal dunia.

Kejadian itu diceritakan Anies di halaman Facebook miliknya.

“Pasien itu baru saja ditutup kain putih. Ikhtiar manusia berhenti di situ. Semua alat dilepas, dia telah menjadi jenazah. Kematian dalam kesendirian tanpa ada keluarga di sampingnya. Siang itu, menjelang pukul 14.00 WIB, di RSUD Cengkareng, berdiri di depan layar tv, di ruang kontrol yang memonitor setiap pasien ICU, kami menyaksikan dari dekat,” tulis Anies.

Setelah melihat momen itu Anies langsung menemui keluarga korban di depan ruang jenazah. Mantan Mendikbud ini menyampaikan duka cita kepada keluarga yang ditinggalkan.

“Teman-teman semua, ini bukan fiksi dan bukan sekadar angka statistik. Ini akhir dari sebuah perjalanan anak manusia yang diterpa wabah: bermula dari tertular Covid-19 dan berujung pada kematian,” ucapnya.

Sambil menceritakan momen tersebut, Anies menjelaskan saat ini penularan covid-19 paling banyak terjadi di klaster keluarga. Yang terpapar paling banyak usia muda namun yang paling banyak meninggal merupakan lansia.

Dia pun mengimbau masyarakat terus menerapkan protokol kesehatan ketat mulai dari memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, dan menghindari keluar rumah kecuali untuk keperluan mendesak. Anies juga meminta protokol kesehatan dilakukan secara ketat di lingkungan keluarga.

“Berjarak, tak bersalaman dengan keluarga itu terasa aneh, tapi ingatlah terpisah untuk isolasi bahkan berpisah selamanya itu jauh amat tidak nyaman. Jadi jangan lelah, jangan lengah. Sekali lagi, virus itu bukan fiksi. Ini semua adalah nyata. Lindungi diri, lindungi keluarga, lindungi semua,” katanya.

Editor: Alfian Risfil A
Tags: Anies BaswedanCorona Covid-19Pemprov DKIRSUD Cengkareng
alterntif text
Previous Post

Alasan DPR Batal Gelar Pilkada Bareng Pilpres 2024: Ratusan Kepala Daerah Akan Diisi Plt

Next Post

Bertambah 3.512 Pasien, Kasus Aktif Covid-19 di Jakarta Tembus 24.224

Related Posts

Update 3 Maret: Bertambah 6.808, Corona RI Jadi 1.353.834 Kasus

Update 3 Maret: Bertambah 6.808, Corona RI Jadi 1.353.834 Kasus

03/03/2021
Ketua DPRD DK Tak Setuju Anies Jual Saham Bir di PT Delta

Ketua DPRD DK Tak Setuju Anies Jual Saham Bir di PT Delta

03/03/2021
Menkes: Kasus Covid Harian Melandai Bukan karena Testing Turun

Menkes: Kasus Covid Harian Melandai Bukan karena Testing Turun

03/03/2021
Usai Divaksin, Ketua DPRD DKI: Jangan Kendor, Tetap Disiplin Terapkan Prokes 3M!

Usai Divaksin, Ketua DPRD DKI: Jangan Kendor, Tetap Disiplin Terapkan Prokes 3M!

02/03/2021
Next Post
Bertambah 3.512 Pasien, Kasus Aktif Covid-19 di Jakarta Tembus 24.224

Bertambah 3.512 Pasien, Kasus Aktif Covid-19 di Jakarta Tembus 24.224

Listyo Sigit Akan Dilantik Jadi Kapolri Rabu 27 Januari

Listyo Sigit Akan Dilantik Jadi Kapolri Rabu 27 Januari

Discussion about this post

TERPOPULER

  • Soal Investasi Miras, Mantan Ketua MPR: Kiai Ma’ruf Amin Paham Fikih Islam, Tolong Dihentikan!

    Soal Investasi Miras, Mantan Ketua MPR: Kiai Ma’ruf Amin Paham Fikih Islam, Tolong Dihentikan!

    2799 shares
    Share 1120 Tweet 700
  • Membelot Ikut Dorong KLB, Demokrat Kutuk Ketua Kader Muda Aswin Ali

    699 shares
    Share 280 Tweet 175
  • Bacakan Sumpah Mubahalah Soal Km 50, TP3: Mudah-mudahan Allah Melaknat Mereka

    280 shares
    Share 112 Tweet 70
  • Selalu Menggairahkan, 3 Zodiak Ini Bisa Bikin Lawan Jenis Lemah Iman

    240 shares
    Share 96 Tweet 60
  • Demokrat Curiga Ada ‘Campur Tangan’ Kekuasaan Dibalik Rencana KLB

    184 shares
    Share 74 Tweet 46

TERKINI

PKS Lirik PPP untuk Koalisi di Pilgub Gorontalo

PKS Lirik PPP untuk Koalisi di Pilgub Gorontalo

by REDAKSI
03/03/2021
0

Update 3 Maret: Bertambah 6.808, Corona RI Jadi 1.353.834 Kasus

Update 3 Maret: Bertambah 6.808, Corona RI Jadi 1.353.834 Kasus

by REDAKSI
03/03/2021
0

Cabut Perpres Miras, Bukti Jokowi Tak Anti Kritik

Cabut Perpres Miras, Bukti Jokowi Tak Anti Kritik

by REDAKSI
03/03/2021
0

Merasa Difitnah, Marzuki Alie Akan Laporkan AHY-Jubir Demokrat ke Bareskrim

Merasa Difitnah, Marzuki Alie Akan Laporkan AHY-Jubir Demokrat ke Bareskrim

by REDAKSI
03/03/2021
0

Jamper Tagih Janji Kejati Gorontalo soal Dugaan Korupsi Bansos di Bonebol

Jamper Tagih Janji Kejati Gorontalo soal Dugaan Korupsi Bansos di Bonebol

by REDAKSI
03/03/2021
0

Load More

TOP STORIES



Follow us on social media:

  • Tentang Kronologi.id
  • Redaksi
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber

© 2018 Kronologi.id. All right reserved

No Result
View All Result
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Regional
  • Internasional
  • Politik
  • Bisnis
  • Hiburan
  • Lifestyle
  • Tekno
  • Olahraga
  • Opini

© 2018 Kronologi.id. All right reserved