Kronologi, Jakarta – Selain olahraga dan menjaga pola makan, pola hidup sehat pun menjadi faktor yang mendukung untuk mendapatkan tubuh yang ideal. Hidup sehat bukan hanya makanan, melainkan juga tidak menerapkan kebiasaan-kebiasaan yang justru membuat berat tubuh tidak ideal.
Berikut tiga kebiasaan yang akan membuat kamu sulit menurunkan berat badan.
1. Mengonsumsi Kalori yang Banyak
Jika kamu ingin menurunkan berat badan, kamu harus mengurangi mengonsumsi kalori. Konsumsi secukupnya saja, jangan berlebihan. Defisit kalori berarti mengonsumsi kalori lebih sedikit dibandingkan jumlah kalori yang dibakar menjadi energi.

Jika kamu mengalami kelebihan kalori, maka tubuh kamu menyimpan kalori ekstra tersebut sebagai lemak.
Sebuah studi pada 2006 menemukan bahwa mereka yang merencanakan makanan dan menghitung kalori, berhasil menurunkan berat badan dan mempertahankannya dibandingkan mereka yang tidak.
2. Kurang Tidur
Jangan berpikir bahwa kurang tidur bisa membuat kamu lebih cepat kurus. Itu salah besar. Kurang tidur hanya akan membuatmu lebih sulit untuk menurunkan berat badan.

Sebuah penelitian pada 2010 lalu, menemukan bahwa kurang tidur dapat membahayakan metabolisme, proses penggunaan tubuh untuk mengkonversi kalori menjadi energi. Kurang tidur akan mengganggu hormon yang mengatur nafsu makan.
3. Kurang Minum Air Putih
Minum air putih dapat membantu kamu menurunkan berat badan dengan meningkatkan metabolisme serta menekan nafsu makan, yang nantinya membuat kamu merasa lebih kenyang.

Sebuah studi pada 2007 menemukan bahwa minum 500 mililiter (dua gelas) air putih meningkatkan pengeluaran energi sebesar 24 persen pada individu yang kelebihan berat badan atau obesitas.
Tak hanya itu, penelitian pada 2015, juga telah membandingkan peserta yang minum dua gelas air sebelum makan dengan yang tidak. Mereka yang minum air kehilangan berat badan hampir tiga pon lebih banyak.
Jika biasanya kamu mengonsumsi minuman manis, ganti dengan air. Ini tidak hanya akan membuat kamu lebih terhidrasi. Tapi kamu juga tidak akan lagi mengonsumsi kalori dari gula.
Penulis: Rina
Discussion about this post