Connect with us

Megapolitan

Innalillah, Sekretaris Majelis Adat Bamus Betawi Bambang Syukur Tutup Usia

Published

on

Innalillah, Sekretaris Majelis Adat Bamus Betawi Bambang Syukur Tutup Usia 31

Kronologi, Jakarta — Berita duka datang dari keluarga besar Badan Musyawarah Masyarakat Betawi (Bamus Betawi).

Sekretaris Majelis Adat Bamus Betawi, Bambang Sutjipto Syukur bin Muhammad Syukur meninggal dunia pada hari ini, Jumat (4/12/2020), pukul 16.14 WIB, di RS Jantung, Matraman, Jakarta Timur.

Almarhum meninggal saat akan menjalani operasi bypass akibat sakit jantung yang dideritanya sejak lama. Dia sebelumnya juga telah menjalani perawatan selama beberapa hari.

“Innalillahi wainnailaihi rojiun, telah berpulang ke Rahmatullah, Bapak Bambang Sutjipto Syukur bin Muhammad Syukur, Sekretaris Majelis Adat Bamus Betawi,” kata Ketua Umum Bamus Betawi, Abraham Lunggana alias Haji Lulung saat melayat bersama Dewan Pengurus Bamus ke Rumah Duka, Jumat (4/12/2020) malam.

Haji Lulung menyebut, dalam keseharian di Majelis Adat Bamus Betawi, almarhum adalah seorang pekerja keras dan sangat aktif dalam membantu Ketua Majelis Adat H.Nuri Tahir.

“Saya bersaksi beliau almarhum adalah orang baik, kita doakan bersama semoga beliau dimaafkan segala kekhilafannya serta diberikan tempat terbaik di sisi Allah SWT,” ujar Haji Lulung.

Selain itu, Anggota DPR RI ini juga mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan ketabahan.

“Bagi keluarga semoga mengikhlaskan dan tetap tabah. Insyaallah, almarhum husnul khotimah,” pungkas Haji Lulung.

Untuk diketahui, malam ini Jenazah disemayamkan di rumah duka di Griya Kencana II Blok E No.12, Ciledug, Tangerang 15151.

Menurut rencana, jenazah akan dikebumikan di TPU Karet Bivak, besok Sabtu, 5 Desember 2020 pukul 10.00 WIB pagi.

Editor: Alfian Risfil A
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement

Trending

Bekas Ketua DPRD Kota Gorontalo Jadi Tersangka Narkoba 46 Bekas Ketua DPRD Kota Gorontalo Jadi Tersangka Narkoba 47
Kriminal2 minggu ago

Bekas Ketua DPRD Kota Gorontalo Jadi Tersangka Narkoba

Kronologi, Gorontalo – Penyidik Ditresnarkoba Polda Gorontalo resmi menetapkan bekas Ketua DPRD Kota Gorontalo Risman Taha sebagai tersangka atas kasus...

Geger, Seorang Pemuda Ditemukan Tewas di Rumah Anggota DPRD Kabgor 48 Geger, Seorang Pemuda Ditemukan Tewas di Rumah Anggota DPRD Kabgor 49
Kriminal1 bulan ago

Geger, Seorang Pemuda Ditemukan Tewas di Rumah Anggota DPRD Kabgor

Kronologi, Gorontalo – Seorang pemuda berinisial GRM (24) ditemukan tak bernyawa dengan posisi gantung diri di rumah pribadi Wakil Ketua DPRD...

Polisi Tetapkan 3 Tersangka Kasus Penggelapan dan Pengalihan Objek Jaminan Fidusia di Kota Gorontalo 50 Polisi Tetapkan 3 Tersangka Kasus Penggelapan dan Pengalihan Objek Jaminan Fidusia di Kota Gorontalo 51
Kriminal2 bulan ago

Polisi Tetapkan 3 Tersangka Kasus Penggelapan dan Pengalihan Objek Jaminan Fidusia di Kota Gorontalo

Kronologi, Gorontalo – Unit Tipidter Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Gorontalo Kota mengungkap kasus penggelapan dan pengalihan objek jaminan fidusia...

Tindak Lanjut Laporan Masyarakat, Polisi Datangi Room Karaoke Berkedok Rumah Makan 52 Tindak Lanjut Laporan Masyarakat, Polisi Datangi Room Karaoke Berkedok Rumah Makan 53
Kriminal5 bulan ago

Tindak Lanjut Laporan Masyarakat, Polisi Datangi Room Karaoke Berkedok Rumah Makan

Kronologi, Gorontalo – KBO Sat Intelkam Polresta Gorontalo Kota dan Kapolsek Kota Utara mendatangi pemilik rumah makan Kedai 69 yang...

Hendak Selundupkan Cap Tikus, Mobil Pengangkut Bawang Diamankan Polisi di Gorut 54 Hendak Selundupkan Cap Tikus, Mobil Pengangkut Bawang Diamankan Polisi di Gorut 55
Kriminal6 bulan ago

Hendak Selundupkan Cap Tikus, Mobil Pengangkut Bawang Diamankan Polisi di Gorut

Kronologi, Gorontalo – Satu unit mobil pick up dengan nomor polisi DM 8317 BN diamankan aparat Polres Gorontalo Utara (Gorut)...

Disangka Teroris, Seorang Warga Pengidap Gangguan Mental Ditangkap Polisi 56 Disangka Teroris, Seorang Warga Pengidap Gangguan Mental Ditangkap Polisi 57
Kriminal7 bulan ago

Disangka Teroris, Seorang Warga Pengidap Gangguan Mental Ditangkap Polisi

Kronologi, Gorontalo – Kepolisian Resor Gorontalo mengamankan warga berinisial SR alias Arif (35) karena sempat ditenggarai seorang teroris. Penangkapan warga...

Polisi Gerebek Tempat Penyulingan Cap Tikus di Gentuma Raya 58 Polisi Gerebek Tempat Penyulingan Cap Tikus di Gentuma Raya 59
Kriminal7 bulan ago

Polisi Gerebek Tempat Penyulingan Cap Tikus di Gentuma Raya

Kronologi, Gorontalo – Aparat kepolisian dari Polres Gorontalo Utara (Gorut) dibantu Polsek Gentuma Raya, menggerebek satu tempat penyulingan minuman keras...

Polisi Amankan Ratusan Liter Miras dari Sejumlah Lokasi di Gorontalo Utara 60 Polisi Amankan Ratusan Liter Miras dari Sejumlah Lokasi di Gorontalo Utara 61
Kriminal7 bulan ago

Polisi Amankan Ratusan Liter Miras dari Sejumlah Lokasi di Gorontalo Utara

Kronologi, Gorontalo – Kapolres Gorontalo Utara (Gorut) AKBP Juprisan Pratama Ramadhan Nasution, meminta agar masyarakat turut berperan aktif dalam pemberantasan...

Facebook

Advertisement

Terpopuler