Kronologi, Jakarta – Sebuah asteroid diperkirakan akan mendakati Bumi pada akhir April nanti. Batu luar angkasa ini berukuran besar dengan diameter 1,8 hingga 4,1 km.
Melansir Space seperti dikutip iNews.id, jarak terdekat asteroid tersebut sekitar 5:56 EDT (0956 GMT) atau 3,9 juta mil setara dengan 6,3 juta km dari Bumi. Diperhitungkan jarak tersebut lebih dari 16 kali antara Bumi dan Bulan.
NASA telah mengklasifikasikan asteroid bernama 1998 OR2 sebagai asteroid yang berpotensi berbahaya. Namun diyakini tidak membuat Bumi dalam bahaya. Kategori bahaya di sini, ketika orbitnya memotong orbit Bumi pada jarak kurang dari 4,6 juta mil (7,5 juta km) jarak rata-rata antara Bumi dan Matahari.
Menurut NASA asteroid 1998 OR2, mengorbit matahari di antara orbit Bumi dan Mars, tidak akan terbang lagi ke Bumi sampai 18 Mei 2031, dan itu akan semakin jauh, melewati sekitar 12 juta mil (19 juta km) dari Bumi.
Dua pendekatan berikutnya, pada 2048 dan 2062, akan semakin jauh. Penerbangan terdekat asteroid 1998 OR2 untuk masa mendatang adalah pada 16 April 2079, ketika jaraknya hanya 1,1 juta mil (1,8 juta km) dari Bumi.
NASA dan mitra internasionalnya secara aktif memindai langit untuk mencari asteroid yang berpotensi berbahaya dan mempelajari cara-cara untuk membelokkan asteroid yang mendekati Bumi sebelum menyerang. Sejauh ini, sekitar sepertiga dari 25.000 asteroid besar yang berada di lingkungan kosmik Bumi telah ditemukan.
Editor: Ikbal
Discussion about this post