Regional
45 Desa di Gorut Belum Lakukan Pencairan Dana Desa Tahap III, Politikus Gerindra Ungkap Hal Ini

Kronologi, Gorut – Politikus Partai Gerindra, Siswanto Biki, meminta agar progres pembangunan serta serapan dana desa tahun 2019 menjadi perhatian bagi seluruh pemerintah desa di Gorontalo Utara.
Menurut anggota Komisi I DPRD Gorontalo Utara (Gorut) itu, progres pembangunan maupun serapan dana desa tahun 2019 ini perlu diseriusi oleh para kepala desa di Gorut, mengingat hal tersebut akan menjadi bahan evaluasi di tahun 2020 mendatang.
“Kami berharap ini dapat diperhatikan oleh 123 kepala desa se Gorontalo Utara. Apalagi terkait serapan anggaran dan progres dana desa untuk pembiyaaannya,” kata Siswanto saat dihubungi Kronologi.id lewat seluler, Rabu (13/11/2019).
Baca juga: Fraksi Golkar DPRD Gorut Minta Masyarakat Kawal RAPBD 2020
Lebih lanjut Siswanto mengungkapkan, saat ini, dari 123 desa di Gorut, baru 78 desa yang sudah melakukan pencairan dana desa tahap 3.
“Sisanya 45 (desa) itu kami harap bisa lebih memerhatikan aspek persyaratan, agar progres pembangunan di desa lancar,” lanjut Siswanto.
Selain itu, ia juga mengingatkan kepada para Kades terkait pembayaran pajak, agar dalam proses pencairan dan pemanfaatannya dana desa juga bisa mempercepat laju pertumbuhan daerah.
“Seperti halnya pajak, ada hal lainnya yang sifatnya penting. Ini bisa memaksimalkan pelaksanaan pembangunan desa dan daerah,” pungkasnya.
Penulis: Yakub Kau
-
Regional2 hari ago
Jawaban Orang Tua Viecri soal Laporan Polisi Sopir Truk
-
Regional1 hari ago
Proyek Jalan GORR Pakai Material Timbunan Ilegal? Pengawas: Tanya Bos!
-
Megapolitan2 hari ago
Kongres MAPKB Diharapkan Jadi Momentum untuk ‘Merefresh Ulang’ Keluarga Besar Betawi
-
Regional2 hari ago
Sopir Truk di Gorontalo Lapor Polisi Usai Dianiaya 2 Pejabat
-
Nasional2 hari ago
MK Alami Degradasi Moral Sejak Anwar Usman Jadi Adik Ipar Jokowi
-
Nasional2 hari ago
Mega Minta Ganjar Tak Sungkan Akui ‘Petugas Partai’
-
Regional2 hari ago
Kemenkumham Gelar Anugerah Paralegal Justice Award sebagai Apresiasi ke Kades/Lurah
-
Internasional2 hari ago
Tabrakan Kereta Api di India: 288 Orang Tewas, 850 Luka Serius