Kronologi, Gorontalo – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo Utara (Gorut) akan menyuguhkan 20 jenis produk lokal, pada gelaran APKASI Otonomi Expo, di Jakarta.
“Produk akan dipamerkan yakni, produk pertanian, pariwisata, dan perikanan, sesuai keunggulan daerah, dan itu sudah siap,” kata Wakil Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu, saat meninjau lokasi pameran, Selasa (2/7/2019).
Thariq mengatakan, Expo Otoda akan digelar mulai 3-5 Juli 2019 akan dibuka oleh Presiden RI Joko Wododo.
“Saya minta pihak ketiga yang menangani pembangunan stand agar merampungkan dan merapikan stand agar besok pagi,” ujarnya.
Thariq berharap, dengan 20 jenis produk unggulan Gorut yang disajikan pada pameran kali ini, bisa mendatangkan investor untuk mengembangkan potensi unggulan itu ke depan.
“Saya berharap dengan pameran ini bisa mendatangkan investasi potensi unggulan di daerah Gorut,” harap Thariq.
Editor: Bahar Brewok
Discussion about this post