Connect with us

Regional

Gorut Ditunjuk Jadi Penerapan Sistem BBM 1 Harga di Provinsi Gorontalo

Published

on

Gorut Ditunjuk Jadi Penerapan Sistem BBM 1 Harga di Provinsi Gorontalo 31

Gorut, Kronologi – Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo Utara ditunjuk sebagai daerah Pilot Project Program Penerapan BBM 1 Harga di Provinsi Gorontalo oleh Kementerian ESDM melalui dirjen BPH Migas RI.

Penunjukan ini ditandai dengan perwakilan Pemkab Gorut yang menjadi narasumber oleh Asisten II Setda Gorut, Thamrin Yusuf dalam kegiatan Sosialisasi Implementasi sub Penyalur dalam rangka Percepatan Penerapan BBM 1 harga secara Nasional, Kamis (20/9) di Hotel Maqna Kota Gorontalo.

Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan Setda Gorut, Thamrin Yusuf mengungkapkan, acara Sosialisasi Implementasi sub Penyalur ini dalam rangka Percepatan Penerapan BBM 1 harga secara Nasional ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan menyamakan persepsi tentang berbagai regulasi aturan tentang izin dan Wewenang setiap Penyalur BBM 1 Harga di Provinsi Gorontalo.

Dengan berbagai permasalahan yang kerap terjadi di tengah-tengah masyarakat akibat sulitnya mendapatkan BBM dengan 1 harga khususnya di Wilayah 3T, membuat pihak BPH Migas perlu untuk mensosialisasikan Program penyalur BBM satu harga.

“Ya, dengan berbagai permasalahan keterbatasan kuota pemenuhan BBM baik Subsidi maupun Non subsidi di wilayah 3T membuat masyarakat pun ikut resah. Jangan di wilayah 3T, di pusat Kota pun masih kerap kita temukan kelangkaan BBM baik subsidi maupun non Subsidi,” ungkap Thamrin Yusuf.

Thamrin melanjutkan, Pemerintah daerah Gorontalo Utara menjadi salah satu daerah pertama yang mampu menerapkan program penyalur BBM satu harga di wilayah 3T yang ada di Kecamatan Ponelo Kepulauan dan Kecamatan Tolinggula. Sehingga sedikitnya mampu mengatasi berbagai persoalan kebutuhan akan BBM di wilayah Kabupaten Gorut.

“Dengan demikian daerah Gorut didaulat menjadi Daerah Pilot Project Program Penyalur BBM satu harga pertama di Provinsi Gorontalo. Tentu dengan adanya Proses pengawasan oleh pihak Pemerintah daerah, insya Allah program ini dapat kami terapkan sesuai peraturan dan perundang-undangan yang berlaku,” Pungkas Asisten II Gorut ini.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Komite BPH Migas RI Hari Pratnoyo, Anggota Komite BPH Migas RI Sumitar Panjaitan, anggota DPR RI Komisi VII Fadel Mohammad bersama Istri, Pimpinan Pertamina Gorontalo, unsur Forkopimda se-Provinsi Gorontalo, dan peserta Masyarakat Penyalur BBM se-Provinsi Gorontalo.

Diketahui, Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo Utara terus melakukan upaya pendekatan dan lobi berbagai program bantuan ke Kementerian ESDM melalui Badan Pengatur Hilir (BPH) minyak dan Gas (Migas) RI terkait pemenuhan Program bantuan Penyalur BBM 1 Harga di Wilayah 3T (Tertinggal, Terluar, dan terdepan) diseluruh Indonesia. Hal itu merupakan upaya meningkatkan serta memenuhi kebutuhan masyarakat akan Bahan Bakar Minyak (BBM) di wilayah Kabupaten Gorontalo Utara.

Dari 73 Titik Pembangunan Penyalur BBM 1 Harga pada tahun 2018, Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo Utara telah berhasil membangun satu Penyalur BBM satu harga di Wilayah Paling Barat, dan Perbatasan Gorut. Daerah tersebut yaitu di Kecamatan Tolinggula belum lama ini.(KR-06)

Advertisement

Trending

Bekas Ketua DPRD Kota Gorontalo Jadi Tersangka Narkoba 46 Bekas Ketua DPRD Kota Gorontalo Jadi Tersangka Narkoba 47
Kriminal2 minggu ago

Bekas Ketua DPRD Kota Gorontalo Jadi Tersangka Narkoba

Kronologi, Gorontalo – Penyidik Ditresnarkoba Polda Gorontalo resmi menetapkan bekas Ketua DPRD Kota Gorontalo Risman Taha sebagai tersangka atas kasus...

Geger, Seorang Pemuda Ditemukan Tewas di Rumah Anggota DPRD Kabgor 48 Geger, Seorang Pemuda Ditemukan Tewas di Rumah Anggota DPRD Kabgor 49
Kriminal1 bulan ago

Geger, Seorang Pemuda Ditemukan Tewas di Rumah Anggota DPRD Kabgor

Kronologi, Gorontalo – Seorang pemuda berinisial GRM (24) ditemukan tak bernyawa dengan posisi gantung diri di rumah pribadi Wakil Ketua DPRD...

Polisi Tetapkan 3 Tersangka Kasus Penggelapan dan Pengalihan Objek Jaminan Fidusia di Kota Gorontalo 50 Polisi Tetapkan 3 Tersangka Kasus Penggelapan dan Pengalihan Objek Jaminan Fidusia di Kota Gorontalo 51
Kriminal1 bulan ago

Polisi Tetapkan 3 Tersangka Kasus Penggelapan dan Pengalihan Objek Jaminan Fidusia di Kota Gorontalo

Kronologi, Gorontalo – Unit Tipidter Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Gorontalo Kota mengungkap kasus penggelapan dan pengalihan objek jaminan fidusia...

Tindak Lanjut Laporan Masyarakat, Polisi Datangi Room Karaoke Berkedok Rumah Makan 52 Tindak Lanjut Laporan Masyarakat, Polisi Datangi Room Karaoke Berkedok Rumah Makan 53
Kriminal5 bulan ago

Tindak Lanjut Laporan Masyarakat, Polisi Datangi Room Karaoke Berkedok Rumah Makan

Kronologi, Gorontalo – KBO Sat Intelkam Polresta Gorontalo Kota dan Kapolsek Kota Utara mendatangi pemilik rumah makan Kedai 69 yang...

Hendak Selundupkan Cap Tikus, Mobil Pengangkut Bawang Diamankan Polisi di Gorut 54 Hendak Selundupkan Cap Tikus, Mobil Pengangkut Bawang Diamankan Polisi di Gorut 55
Kriminal6 bulan ago

Hendak Selundupkan Cap Tikus, Mobil Pengangkut Bawang Diamankan Polisi di Gorut

Kronologi, Gorontalo – Satu unit mobil pick up dengan nomor polisi DM 8317 BN diamankan aparat Polres Gorontalo Utara (Gorut)...

Disangka Teroris, Seorang Warga Pengidap Gangguan Mental Ditangkap Polisi 56 Disangka Teroris, Seorang Warga Pengidap Gangguan Mental Ditangkap Polisi 57
Kriminal6 bulan ago

Disangka Teroris, Seorang Warga Pengidap Gangguan Mental Ditangkap Polisi

Kronologi, Gorontalo – Kepolisian Resor Gorontalo mengamankan warga berinisial SR alias Arif (35) karena sempat ditenggarai seorang teroris. Penangkapan warga...

Polisi Gerebek Tempat Penyulingan Cap Tikus di Gentuma Raya 58 Polisi Gerebek Tempat Penyulingan Cap Tikus di Gentuma Raya 59
Kriminal6 bulan ago

Polisi Gerebek Tempat Penyulingan Cap Tikus di Gentuma Raya

Kronologi, Gorontalo – Aparat kepolisian dari Polres Gorontalo Utara (Gorut) dibantu Polsek Gentuma Raya, menggerebek satu tempat penyulingan minuman keras...

Polisi Amankan Ratusan Liter Miras dari Sejumlah Lokasi di Gorontalo Utara 60 Polisi Amankan Ratusan Liter Miras dari Sejumlah Lokasi di Gorontalo Utara 61
Kriminal7 bulan ago

Polisi Amankan Ratusan Liter Miras dari Sejumlah Lokasi di Gorontalo Utara

Kronologi, Gorontalo – Kapolres Gorontalo Utara (Gorut) AKBP Juprisan Pratama Ramadhan Nasution, meminta agar masyarakat turut berperan aktif dalam pemberantasan...

Facebook

Advertisement

Terpopuler