Hukum
Mengaku Nikah Sirih, Pasangan Kumpul Kebo Ini Dijaring Razia

Gorontalo, KRONOLOGI – Kepolisian Sektor Telaga Biru dan Koramil Telaga dan Batalion 713/ST menyasar sejumlah tempat penginapan, kos-kosan dan tempat hiburan malam, Rabu (5/9).
Melalui operasi pekat Otanaha II, tim gabungan ini berhasil mengamankan tiga pasangan bukan suami istri yang sedang kumpul kebo. Tak hanya itu, tim juga mengamankan anak-anak muda yang sedang asyik pesta miras di jalanan, serta ditempat karaoke.
Operasi yang dilakukan mulai pukul 22.00 Wita itu diikuti oleh sekitar sepuluh anggota gabungan TNI-Polri. Saat awal mendatangi sebuah penginapan di Desa Pantungo, Telaga Biru, tim mendapati pasangan yang tidak memiliki buku nikah.
Anehnya pasangan AN warga Lampung yang berjualan keliling di Gorontalo, dan IM warga Paguyaman yang merupakan mahasiswa Universitas Ichsan jurusan komputer tersebut mengaku telah menikah sirih. Namun, setelah diperiksa lebih lanjut, keduanya akhirnya mengaku baru bertemu malam itu.
Total ada 15 orang yang dijaring, dari sembilan tempat yang didatangi petugas.
Kapolsek Telaga Biru, Ipda. Muhammad Arianto, S.T.K mengungkapkan 15 orang ini dibawa ke Polsek Telaga Biru guna diberikan pembinaan.
“Hasil operasi Pekat kami berhasil mengamankan 15 orang yang kami dapati di beberapa tempat. Kali ini kami masih berikan nasehat untuk tidak mengulangi perbuatan yang sama dikemudian hari,” ungkap Ari.
Dia pun mengimbau kepada seluruh pemilik kos-kosan, penginapan, dan tempat hiburan malam, agar tidak menjual minuman keras. Ia juga meminta pemilik memperketat pengawasan agar pasangan muda mudi diluar nikah tidak sembarangan keluar masuk dalam kos atau penginapan.(KR05)
-
Regional2 hari ago
Ajudan Kapolda Gorontalo Ditemukan Tak Bernyawa, Ada Luka Tembak
-
Regional1 hari ago
Polda Gorontalo Angkat Suara soal Temuan Mayat Ajudan Kapolda
-
Regional2 hari ago
Anak 11 Tahun Diduga Dilecehkan Kepala Desa di Mootilango
-
Headline6 hari ago
Relawan ANIES Mulai Merambah Masuk ke Kampung-kampung Jakarta
-
Headline3 hari ago
Yusril Sarankan Jokowi Cabut Larangan Bukber Ramadhan: Hindari Kesan Pemerintah Anti Islam
-
Nasional4 hari ago
Survei Puspoll Terbaru: Perindo Merangkak Naik Pepet NasDem dan PKS
-
Megapolitan5 hari ago
PAM Jaya Optimis Penuhi Target Sambungan Baru Yang Besar Setiap Tahun
-
Regional5 hari ago
Syarifudin Bano Tutup Festival Seni Budaya Agama